Faiza Siap Belajar di Vilnius, Lithuania

07 hari yang lalu. 0 pembaca.

Faiza Chairunnisa, perempuan yang lahir di Jakarta, 11 Februari 2001, merupakan 1 dari 60 beswan Beasiswa Bintang Mandiri 2022. Faiza sedang menempuh studi Pendidikan Dokter di Universitas Airlangga.

Tidak hanya kuliah semata, Faiza juga aktif dalam berbagai kegiatan kemahasiswaan baik skala kampus seperti kerohanian Islam ataupun skala nasional seperti Asian Medical Student Association (AMSA) dan Center for Indonesian Medical Students Activities (CIMSA).

Dengan berbagai kerja keras dan kemampuan yang dimiliki Faiza, ia berhasil mengikuti kegiatan Professional Exchange Program untuk Mahasiswa Kedokteran yang diselenggarakan oleh Standing Committee on Professional Exchange (SCOPE) of The International Federation of Medical Students Association (IFMSA).

Faiza mengikuti program tersebut selama kurang lebih satu bulan di Vilnius, Lithuania. Disana ia memiliki kesempatan untuk melakukan Clinical Rotation di Departemen Ophthalmology Republican Vilnius University Hospital.

Faiza menuturkan bahwa untuk bisa mengikuti program tersebut, ia banyak bertanya kepada panitia dan teman-teman yang sebelumnya pernah mengikuti program yang sama. Kemudian Faiza menyiapkan segala persyaratan mulai dari bahasa, materi, skill, tes dan sebagainya.

Penulis
avatar

Admin Mai Institute

Cover
Event Mai Institute
About
Address

Jl. Mampang Prapatan No.61 Mampang Prapatan Jakarta Selatan, 12790

Program
Donasi
Contact Us

Telephone : 021- 2279 3300 Fax : 021- 2279 3300


Social Media

Luma

Copyright 2022 © Developed by Hosting Website Bandung.